Apa Itu Air Hose Reel serta Kapan Perlu Digunakan

Banyak sekali area kerja yang membutuhkan air hose reel sebagai salah satu alat penunjang untuk penggunaan kompresor. Keberadaan selang gulung otomatis tersebut harus selalu rapi dan praktis saat digunakan.

Meski terlihat sederhana, tidak sedikit pengguna yang menganggap selang gulung belum terlalu dibutuhkan. Padahal, fungsinya cukup berperan dalam menunjang pekerjaan yang menggunakan selang angin secara rutin.

Apa Itu Air Hose Reel

Air Hose Reel adalah perangkat untuk menyimpan dan mengatur selang angin kompresor agar tetap rapi, mudah ditarik, dan mudah disimpan kembali. Bentuk air hose sendiri umumnya bentuknya gulungan yang dipasang di area tertentu.

Alat tersebut dalam bahasa indonesia sering disebut selang gulung otomatis. Ukurannya sendiri beragam, mulai dari panjang selang sekitar 5 meter hingga 20–30 meter, tergantung tipe dan kebutuhan penggunaannya. 

Fungsi dari Selang Gulung 

TRIENS Air-Hose Reel

 

Fungsi hose reel sendiri beragam sekali untuk kebutuhan pekerjaan dimana perlu penggunaan selang dengan intens. Berikut beberapa fungsi air hose reel yang bisa membantu pekerjaan Anda. 

Manajemen penyimpanan selang

Adanya selang gulung angin otomatis akan mempermudah pekerja saat selesai menggunakannya. Hal ini karena umumnya panjang selang beragam dan untuk menghindari selang terinjak setelah dan sebelum digunakan. 

Kemudahan penggunaan selang

Saat penggunaan selang yang terus-menerus, kemudahan penggunaan selang adalah yang utama. Memastikan bahwa selang selalu siap digunakan dan dapat ditarik sesuai kebutuhan tanpa perlu mengurai gulungan secara manual.

Perlindungan terhadap selang

Selang dapat tersimpan dengan baik dan tidak mudah rusak dengan menggunakan hose reel. Kondisi ini membantu mengurangi risiko kebocoran dan kerusakan selang. Penggunaannya juga membantu memperpanjang umur pakai selang.

Efisiensi aktivitas kerja

Saat bekerja pengelolaan selang yang tepat dapat membantu menaikan efektivitas pekerjaan saat menggunakan kompresor udara. Keadaan ini membuat waktu bekerja tidak terbuang untuk merapikan selang secara manual.

Baca juga: 7 Cara Memilih Selang Angin Kompresor yang Tepat

Kapan Butuh Menggunakan Selang Gulung?

TEKIRO Air Hose Reel Selang Angin Gulungan 6M

Tidak sedikit pengguna yang menyadari pentingnya selang gulung (air hose reel) setelah menghadapi berbagai kendala saat bekerja. Berikut beberapa alasan kapan Anda butuh menggunakan gulungan selang.

Selang sering dibiarkan di lantai

Selang yang tergeletak di lantai dapat mengganggu aktivitas dan pergerakan di area kerja. Selain itu, kondisi ini berisiko menyebabkan selang terinjak atau tersangkut. Selang gulung membantu menjaga selang tetap pada tempatnya.

Aktivitas penggunaan selang cukup tinggi

Pada penggunaan selang yang sering dan berulang, pengelolaan selang menjadi lebih penting. Selang gulung angin kompresor dapat mempermudah proses penarikan dan penyimpanan selang. Hal ini membantu menjaga ritme kerja tetap stabil.

Tidak tersedia tempat penyimpanan khusus

Tanpa tempat penyimpanan yang memadai, selang sering digulung seadanya atau digantung tidak rapi. Kebiasaan ini dapat mempercepat kerusakan selang. Selang gulung ini bisamenjadi solusi penyimpanan yang lebih teratur.

Selang sering mengalami kerusakan

Tekukan tajam dan penyimpanan yang tidak tepat menjadi penyebab umum kerusakan selang. Dengan air hose reel, posisi selang dapat terjaga lebih aman. Risiko kebocoran dan keausan pun dapat dikurangi.

Area kerja membutuhkan standar kerapian

Beberapa area kerja menuntut kondisi yang rapi dan aman. Selang yang tertata dengan baik membantu mengurangi risiko kecelakaan kerja. Air hose reel mendukung terciptanya lingkungan kerja yang lebih tertib.

Kesimpulan

Air hose reel memang belum dibutuhkan jika belum terkendala saat mulai bekerja. Pastikan untuk tidak menunggu hal tersebut terjadi sehingga mengurangi efektivitas saat kerja dan kerusakan pada selang. 

Rekomendasi selang gulung dapat Anda temukan melalui website Indoteknik. Temukan kebutuhan lainnya yang mempermudah pekerjaan Anda dengan harga dan promo menariknya.

Loading